Di abat ke-20 ini perkembangan teknologi semakin pesat yang ditunjukkan dengan munculnya berbagai perkembangan dibidang teknologi dan informasi salah satunya adalah gadget. Iya saat ini terdapat banyak gagdet yang mengusung teknologi canggih sehingga semakin memudahkan segala aktifitas manusia. Nah salah satu perkembangan teknologi yang cukup menarik untuk dibahas kali ini adalah wireless charger.
Teknologi wireless charging merupakan salah satu teknologi yang memungkinkan Anda untuk semakin mudah dalam mengisi daya batrei smartphone. Iya jika sebelumnya pengisian daya dapat dilakukan dengan charger yang menggunakan kabel sebagai pengantar daya, maka pada wireless charger ini Anda cukup meletakkan smartphone diatas alat yang secara otomatis dapat mengisi daya smartphone.
Nah sistem ini dijalankan dengan memasang 1 buah coil induksi pada mesin wireless charger yang mana coil induksi ini akan menghasilkan medan elektromagnetik yang bersifat bolak bali. Kemudian untuk mengimbangi teknologi pada charger tersebut, smartphone akan dipasang sebuah kumparan yang fungsinya adalah sebagai alat penangkap medan magnetik dan mengubahnya menjadi elektron yang kemudian akan disimpan pada daya batrei.
Lebih jelasnya, wireless charger ini dapat diartikan sebagai transmisi arus listrik dari sumber listrik ke perangkat peerima tanpa menggunakan kabel secara langsung. Arus listrik yang ada digunakan untuk mengisi ulang baterai dari perangkat penerima. Teknologi charger yang satu ini memang cukup canggih dan cukup unik. Namun sayangnya teknologi ini masih belum bisa dinikmati oleh banyak perangkat smartphone. Perangkat-perangkat kelas atas lah yang memiliki fasilitas untuk menggunakan teknologi charger canggih ini.
Terdapat banyak keunggulan yang dimiliki oleh teknologi ini yang diantaranya adalah sebagai berikut:
1. Memungkinkan Anda untuk mengisi daya batrei dengan lebih cepat
Salah satu keunggulan yang dimiliki oleh wireless charger ini adalah pengisian daya batrei yang lebih mudah, praktis, dan pastinya lebih cepat. Hal ini karena kita tidak memerlukan colokan serta mencabutnya setiap kali ingin mengisi daya. Anda bisa dengan mudah mengisi daya yakni hanya dengan meletakkan smartphone diatasnya dan daya smartphone pun akan terisi dengan lebih cepat dibandingkan dengan pengisian konvensional.
2. Lebih mudah dalam memutus daya
Dengan menggunakan wireless charger, Anda tidak perlu lagi mendekati stop kontak atau colokan untuk mencabut charger. Sebab dengan menggunakan wireless ini Anda hanya perlu menjauhkan atau mengangkat smartphone Anda dari alat perantara pengisian sehingga lebih mudah.
3. Lebih aman
Pengisian daya dengan menggunakan wireless charger dinilai juga lebih aman terutama dari kemungkinan terjadinya korsleting yang dapat membahayakan smartphone maupun arus listrik yang ada.
4. Ramah lingkungan
Teknologi wireless charging dinilai juga lebih ramah lingkungan. Hal ini karena teknologi ini memiliki sifat non radiatif. Bahkan perangkat ini juga aman diletakkan di setiap sudut tempat umum tanpa harus menyediakan berbagai charger dengan konektor yang berbeda-beda.
Nah itu dia beberapa keunggulan yang dimiliki oleh wireless charger. Bagi Anda yang ingin membeli teknologi charger canggih ini, Anda bisa mendapatkannya dengan harga terbaik hanya di situs toko online terbaik blibli.com. Adapun beberapa daftar harganya yaitu sebagai berikut:
- Samsung Wireless Charger Convertible. Harga : Rp 400.000
- Samsung Wireless Charger Pad – Black. Harga : Rp 308.384
- Samsung Black Wireless Charger Pad. Harga : Rp 350.000
- Samsung Wireless Charger Duo PAD Fast. Harga : Rp 1.199.000